Thursday 6 October 2011

Rest in Peace - Ex. CEO and Founder Apple , Steve Jobs



If you would like to share your thoughts, memories, and condolences, please email rememberingsteve@apple.com

Jakarta – Nampaknya Steve Job mendapat kelegaan luar biasa dalam hidupnya. Setelah satu hari peluncuran iPhone 4S yang ia buat, ia mengehembuskan napas terakhirnya kemarin. Apple merasa sangat kehilangan. Steve Jobs sebelumnya telah menarik diri dari jabatan CEO Apple. Sebelum mengundurkan diri, Jobs sudah 'cuti' dari kesibukannya di Apple lantaran harus menjalani perawatan transplantasi hati akibat sakit kanker pankreas yang dideritanya. Sebagai ucapan duka cita, website apple pun memasang foto hitam putih Steve Jobs. Di sampingnya tertulis Steve Jobs 1955-2011.

Steve Jobs, merupakan pendiri Apple yang juga tokoh di balik kesuksesan iPhone dan iPad, meninggal dunia dalam usia 56 tahun.

"Dengan sedih kami umumkan Steve Jobs meninggal dunia hari ini," demikian keterangan tertulis dari jajaran pimpinan Apple seperti ditulis abcnews, Kamis (6/5/2011).
Apple really missed Steve Jobs
"Semangat dan energi Steve yang brilian menjadi sumber penemuan yang sangat berharga untuk hidup kita. Kehidupan manusia menjadi lebih baik karena Steve," tulis mereka.

Ucapan Bela Sungkawa dari Presiden United States – Barack Obama
Ucapan simpati dan belasungkawa atas kematian pendiri Apple Inc. Steve Jobs terus berdatangan dari tokoh-tokoh dunia. Tak terkecuali dari Presiden AS Barack Obama yang menyebut Steve Jobs pria yang visioner.

Obama Talked About Steve Jobs

"Steve adalah salah satu inovator besar Amerika. Berani untuk berpikir berbeda, punya keyakinan besar untuk mengubah dunia. Dan sangat berbakat," tutur Obama seperti yang dilansir reuters, Kamis (6/10/2011).

Ucapan Bela Sungkawa Bill Gates dan Mark Zuckerber
Tak ketinggalan bos-bos perusahaan IT dunia seperti Bill Gates dan Mark Zuckerberg juga menyampaikan rasa kehilangannya. Pria yang meninggal di usianya yang ke-56 itu disebut mereka sebagai kawan sekaligus rival.
"Saya berjumpa Steve sekitar 30 tahun lalu, dan selama ini kita berkawan dan bersaing. Sebuah kehormatan yang sangat besar bagi mereka yang pernah bekerja bersamanya," kata bos Microsoft Bill Gates.

Bill Gates talked about Steve Jobs

"Steve, terima kasih telah menjadi mentor sekaligus kawan. Terima kasih telah menunjukkan apa yang kamu buat telah bisa mengubah dunia. Saya merasa kehilanganmu," ujar bos sekaligus pendiri Facebook Mark Zuckerberg.

iPhone 4S/ iPhone 5 ? of course iPhone 4S !!

Apple sangat kehilangan pendiri, nakhoda sekaligus inovatornya, Steve Jobs. Sebagai bentuk rasa duka yang mendalam, foto Steve Jobs yang berefek hitam putih menghiasi situs Apple.

Di situsnya, Apple juga menyebut Jobs sebagai seorang jenius yang kreatif. Dan tak hanya Apple, dunia pun merasa kehilangan Jobs.

"Bagi mereka yang beruntung untuk mengenal dan bekerja dengannya pasti sangat kehilangan teman, mentor, sekaligus sang inspirator ini," tulis Apple di situsnya yang beralamat di www.apple.com itu.

Pre order iPhone 5 - RILIS

"Steve meninggalkan perusahaan (Apple-red.) yang hanya dapat dia yang bangun, namun semangatnya akan selalu menjadi pondasi Apple," lanjutnya.

Ia menghembuskan nafas terakhirnya pada Rabu waktu Palo Alto, Calif, Amerika Serikat, lantaran masalah kesehatan.Jobs wafat di usia 56 tahun. Ia meninggalkan seorang istri bernama Laurene dan tiga orang anak dari hasil perkawinannya. Jobs juga diketahui memiliki seorang anak perempuan dari pasangannya terdahulu.

Apple sendiri telah mengumumkan secara resmi perihal meninggalnya Jobs. Sayang, tidak disebutkan penyebabnya. Hanya saja kemungkinan lantaran sakit kanker pankreas yang telah diderita Jobs sejak tahun 2004.

"Dunia telah kehilangan manusia yang luar biasa," puji CEO Apple Tim Cook.

0 komentar:

Post a Comment

Translator

Hubungi saya, 08998451544